Berita

 Network

 Partner

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store

Prabowo Usaha Mengevakuasi WNI di Wilayah Konflik Israel-Palestina

Editor:

Jakarta, realtime.co.id – Prabowo Subianto Selaku Menteri Pertahanan Republik Indonesia mengatakan tengah berusaha mengevakuasi Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di wilayah Konflik Israel-Palestina.

Dia menyampaikan pernyataannya di Gedung Kementerian Pertahanan, pada Senin, (9/10/2023).  Ia sebut “Nanti kita sedang usahakan evakuasinya,” kata Prabowo.

Dia juga menyebutkan bahwa pemerintah Indonesia akan terus mengikuti perkembangan terkait perang Israel-Palestina. “Ya nanti kita ikuti perkembangan,” ucapnya.

Di satu sisi, Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Republik Indonesia juga telah menyiapkan rencana kontingensi termasuk evakuasi WNI dari Palestina, usai keadaan memanas buntut perang Israel-Palestina.

Judha Nugraha, Direktur Perlindungan WNI dan Badan Hukum Indonesia Kemlu RI, menyampaikan bahwa Kemenlu terus berkordinasi dengan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Amman, KBRI Kairo dan KBRI Beirut.

“[Ini] untuk memonitor situasi di Palestina dan menyiapkan rencana kontingensi. Evakuasi menjadi salah satu bagian dari rencana kontingensi tersebut,” kata Judha, Senin (9/10).

Data WNI di palestina yang dimiliki oleh Kemenlu saat ini berjumlah 45 orang. Dari jumlah tersebut, 10 WNI berada di Gaza dan 35 WNI berada di Tepi Barat.

Juga terdapat 230 WNI yang sedang berwisata religi. Keberadaan mereka menyebar di berbagai titik di Israel.

Diketahui kondisi di Gaza memanas setelah Israel dan Hamas saling serang. Sejak Sabtu (7/10/2023) pagi militan Palestina melakukan serangan yang diklaim sebagai serangan untuk “mengakhiri pendudukan terakhir di bumi”.

Kemudian, pasukan Israel melancarkan Operasi Pedang Besi. Mereka mengklaim operasi ini menargetkan infrastruktur Hamas di Jalur Gaza.

Serangan Israel terhadap Gaza berlanjut hingga dini hari pada Minggu (8/10/2023) malam. Imbas saling serang Hamas-Israel, ratusan orang meninggal dunia dan ribuan orang lainnya mengalami luka-luka.

Kabarbaru TV

Kabarbaru Network

Realtime.co.id | 2024

Menyajikan berita Indonesia yang membangun, menginspirasi, dan berpositif thinking berdasarkan jurnalisme positif.

Follow Kabarbaru

Get it on Google play store
Download on the Apple app store